Sunday, May 20, 2012

Fakta Menarik Jason Mraz



Yup jason mraz siapa yang ga kenal dengan penyanyi sekaligus penulis lagu asal amerika serikat ini. Jason sebelumnya telah menelurkan beberapa album sebelum pada akhirnya dikenal luas dengan single hits-nya yang berjudul  I’m yours pada album We sing, we dance, we steal things (2008).

Pada 22 juni 2012 nanti, tepat sehari sebelum hari ulang tahunnya yang ke-35, Jason Mraz akan kembali mengadakan konser di jakarta dengan tajuk Tour Is A Four Letter Word.

Ada beberapa fakta menarik yang perlu kita ketahu dari seorang Jason Mraz, berikut beberapa fakta tersebut :

1. Dia menamai kucing peliharaan miliknya dengan nama Holmes.

2. Jason menanam Alpukat di rumahnya di San Diego.

3. “mraz” sendiri berarti beku atau cool dalam bahasa Czech. “ Saya menyukainya karena itu artinya saya selalu terlihat cool” kata Jason.

4.
Lahir pada tanggal 23 Juni 1977 di Mechanicsville, Virginia.

5. Lagu I’m Yours yang membawanya pada puncak popularitas di Youtube.  

6. Warna favoritnya adalah hijau, “karena tidak seorangpun menyukai warna hijau” .

7. Dia telah menikah dengan Sheridan Mraz untuk beberapa saat, tapi mereka sekarang sudah bercerai.

8. Jason pernah menjadi cheerleader saat  SMA, karena memang cuma ada dua orang anak laki-laki diantara ratusan anak perempuan, dan anak laki-laki yang satunya tuli.

9. Lagu “The Remedy” di tulis untuk seorang temannya yang didiagnosa menderita kanker tulang.

10. Jason memulai karir di sebuah coffee shop di daerah San Diego yang bernama Java Joe’s

 
 Discography :

  • Waiting for My Rocket to Come (2002)
  • Tonight, Not Again: Jason Mraz Live at the Eagles Ballroom (2004) + accompanying DVD
  • Mr. A-Z (2005)
  • We Sing. We Dance. We Steal Things. (2008)
  • Love is a Four Letter Word (2012)
 

No comments:

Post a Comment